Perusahaan Bitcoin China Terusir Karena Peraturan Pemerintahnya

Perusahaan Bitcoin kripto atau uang digital China banyak yang melakukan relokasi perusahaannya ke luar China di karenakan peraturan pemerintah tentang cryptocurrency.
China melarang lembaga keuangan,Bank atau lembaga semacamnya untuk menawarkan pembayaran mata uang kripto, mulai dari perdagangan pendaftaran atau kliring dan penyelesaian transaksi.
Pemerintah China menekan pasar perdagangan mata uang digital / kripto terlalu spekulatif dan dapat melanggar keamanan porperti atau bisa ganggu tatanan ekonomi dan keuangan di sana menurut 3 lembaga industri pemerintah.
Perusahaan Bitcoin China BIT Mining yang bertempat di Shenzhen mengatakan mereka telah mengirim sekitar 320 mesin tambang kripto mereka ke Kazakhstan negara asia tengah yang berlokasi dekat dengan China.
Perusahaan BIT Mining juga segera menambah jumlah mesin mereka di sana mencapai 2.600 mesin tambang kripto.
“Kami mempercepat pengnembangan luar negeri untuk sumber daya pertambangan alternatif berkualitas tinggi”
Xianfeng Yang, CEO BIT Mining mengatakan dalam sebuah pernyataannya.

Relokasi perusahaan BIT Mining terjadi setelah perusahaan listrik lokal di provinsi Sichuan memutus aliran listrik.
Pusat Data Ganzhi Changhe China juga menerima pemberitahuan pemutusan listrik per tanggal 19 Juni itu hari yang sama di lakukan pemutusan listrik ke BIT Mining.
Lembaga berwenang provinsi Sichuan juga telah dilaporkan telah memutus aliran listrik dan penutupan sekitar 26 perusahaan sejenis yang terlibat dengan penambangan kripto.
BIT Mining mengatakan segera menginvestasikan sekitar $35 Juta di pusat data penambangan crypto Kazakhstan dan negara bagian Texas AS.
Itu di lakukan seminggu setelah pengumuman pemerintah China untuk memperketat peraturan tentang perdagangan bitcoin dan mata uang kripto lainnya.
Perusahaan Logistik yang berbasis di Guangzhou China juga mengabarkan tentang adanya perpindahan logistik besar besaran ke AS yang berisikan mesin mesin tambang kripto sekitar 3.000 Kg.
Melonjaknya perpindahan perusahaan kripto dan mata uang digital sejenis di pandang sebagai keberhasilan program pemerintah China dalam memperketat dan membersihkan negara dari penambangan dan perdagangan mata uang kripto
Berberapa kota di negara Amerika Serikat yang menjadi tujuan migrasi perusahaan kripto mengambil taktik berbeda,
mereka sebenarnya memiliki keinginan mengambil banyak perusahaan kripto dari China dengan menunjukan tingkat energi mereka yang rendah.
Salah satunya walikota Miami, Francis Suarez mengatakan ke CNBC bahwa kotanya dapat menjadi pusat energi baru bagi perusahaan perusahaan China dengan pasokan energi nuklir murah yang melimpah.
- Baca Juga : Forensik Komputer, Pemulihan Data, dan E-Discovery Berbeda
- Baca Juga : Botxcoin cryptocurrency no 1 dari Indonesia